SEMARANG – Masalah kulit sering dirasakan para wanita seusai melahirkan. Naik berat badan secara drastis saat hamil mengakibatkan terjadinya peregangan kulit yang ekstrem dan memunculkan selulit atau lemak yang terperangkap di bawah kulit.
Saat ini, melalui teknologi Redio Frekuensi (RF) yaitu terapi menggunakan alat yang disebut Multipolar RF, masalah tersebut bisa diatasi. “Dengan alat Multipolar RF lemak akan dikikis tanpa melalui proses luka, sekaligus kulit akan menjadi kencang kembali,” terang Dwi Rahayu Widisari, owner “W” Double You Skin Bodycare Spa Salon & Reflexy di Jalan Sriwijaya Semarang.
Menurutnya, selulit yang sebagian besar ditemui di beberapa area tubuh seperti pada perut, pantat, lipatan paha, lipatan lutut dan ketiak, meski sulit dihilangkan 100 persen, namun bisa disamarkan dengan teknik RF.
Sebelum perawatan dilakukan, Dwi Rahayu Widisari lebih dulu melakukan analisis kesehatan. Perawatan dimulai dengan membersihkan bagian kulit yang akan dihilangkan selulitnya, kemudian diolesi cream relaksasi berupa oil supaya kulit rileks dan tidak stres. Selanjutnya kulit dipijat dengan alat radio frekuensi yang bentuknya seperti alat USG. Kulit akan merasakan hangat dari alat Multipolar RF yang menghancurkan jaringan selulit.
Meskipun hasil yang didapat tidak instan, namun dalam beberapa kali perawatan perubahan tekstur kulit sudah akan terlihat. “Waktu yang dibutuhkan untuk sekali perawatan sekitar 2 jam,” imbuhnya. Sedangkan untuk hasil maksimal perawatan dengan Multipolar RF ini bisa dilakukan 3 hingga 6 kali dalam 6 bulan. “Agar selulit tersamar 70 hingga 90 persen, perawatan harus dilakukan beberapa kali tergantung dari keparahan selulit,” jelasnya. (eny/smu)
Sumber: Radar Semarang